Manusia dan Kebudayaan

Manusia dan Kebudayaan

1:59 PM 0
Setiap bangsa pasti memiliki kebudayaan yang berbeda - beda. Bahkan dalam satu bangsa, terdapat kebudayaan yang beraneka ragam pula. Indonesia adalah negara yang yang kaya akan budayanya, banyak para wisatawan asing datang ke Indonesia untuk melihat kebudayaan dan kesenian daerah di Indonesia.

Indonesia adalah daerah yang condong pada budaya ketimuran, jadi bangsa indonesia masih memperhatikan etika dan sopan santun dalam beradab. Tetapi dewasa ini banyak sekali pengaruh budaya asing yang sudah merasuk ke jiwa - jiwa para pemuda indonesia yang menyebabkan runtuhnya moral bangsa. Ini semua harus benar - benar kita cegah agar bangsa indonesia tetap berada pada budaya ketimurannya.
Manusia dan Kegelisahan

Manusia dan Kegelisahan

1:29 AM 1
Tidak ada manusia yang sempurna di dunia ini, semuanya memiliki kelebihan dan kekurangan masing - masing.

Cerita ini bermula dari sebuah lab komputer yang biasa disebut laboratorium sistem informasi. Setiap hari rabu untuk anak kelas 1KA22 melaksanakan praktikum di laboratorium sistem informasi tersebut. Setelah jam kuliah habis, ada praktikum di lab sistem informasi dan seperti biasa gw selalu masuk belakangan (terakhir). Kenapa gw bisa selalu masuk belakangan? itu karena gw males desek2an sama yang laen.. ahhahaha...
Alhasil gw pun sering gak kedapetan komputer dan mulai bergabung sama anak2 lain yang udah dapet komputer duluan.

Dari sinililah kisah dimulai..
Lets Cekidot...

Pada suatu hari di hari rabu (lupa tanggalnya kapan ~,~), gw ikut praktikum sepertia biasa, dan seperti biasanya pula gw gak kedapetan komputer, hari itu gw gabung sama anak cewe yang gak pernah kebayang sebelumnya bisa ngubah hidup gw.

gatau kenapa, gw ngerasa ni cewe barusaja diturunkan dari khayangan buat nemenin gw belajar di lab hari itu, dia bisa ngerti apa yang gw maksud, dan dia bisa cepet tanggap sama apa yang udah diajarin pembimbing, tinggal gw arahin sedikit biar pas (ngomongin apa si nih.. hhahha...).

Hari demi hari berlalu, angin berhembus kencang, musim kemarau tiba dan dedaunan pun berguguran (lebay..). Gw jadi mulai ngelirik ni cwe, gw selidiki semuanya, gw cari info dari temen sekelas, ubek2 facebooknya, dan gw menemukan sesuatu yang bikin gw ngerasa HOPELESS. Ah sial, ternyata ni cwe udah punya cwo, huhhh.... tapi sepertinya mereka sedang dalam masalah, ya gw gmau ikut campur soalnya gw pernah punya masalah sama hal - hal beginian. Gak tau kenapa, gw jadi naruh simpati sama ni cewe. Gw ngerasa kea'a dia butuh seseorang yang bisa menghibur dirinya yang sedang lara itu dan gw pun mencoba 'sedikit' membantunya, dengan ngobrol gajelas, sms ala tukang sayur, dan komen2an di facebook. Semuanya berjalan gitu aja dan gw pun ngerasa nyaman bisa seneng2 sama dia.

Pada suatu ketika, pacarnya itu sakit dan dia pulang ke kampung halamannya untuk menjenguk pacarnya itu. Dari situlah mereka menjalin hubungan mereka lagi, dan gw ngerasa nge-DOWN karena hal itu. Mestinya gw seneng karena dia udah bisa balikan sama pacarnya, tapi gatau kenapa hati ini sepertinya gak rela (ahh... sh*t), gw pun memutuskan untuk menjauh darinya. Untuk beberapa hari gw deaktif akun facebook gw, dan gw ngerasa labil dan gelisah sama perasaan ini.

GW SAYANG DIA
tapi apadaya dia sudah ada yang memiliki

--I'm so Jealous--

tapi gw janji bakal lakuin yang terbaik buat dia...
wish me luck!!!
Manusia dan Keindahan

Manusia dan Keindahan

3:34 PM 0
Kisah ini berawal dari sebuah kisah fiksi nan aneh di negeri antah berantah yang bernama dunia khayal.
jiahahha,, (maap pemirsa, rada ngaco dikit.. hhe..^^)


Pada hakikatnya manusia diberikan anugerah yang sangat luar biasa oleh Allah SWT berupa panca indera. Panca indera manusia terdiri dari lima anggota tubuh yaitu Mata untuk melihat, Hidung untuk mencium/membau, Lidah untuk mengecap, Kulit untuk meraba, dan Telinga untuk mendengar. Semua itu diberikan oleh Allah SWT secara geratis untuk kita (subhanallah, segala puji bagi Allah).

Keindahan dapat dirasakan oleh panca indera kita. keindahan alam berjuta pesona ditampilkan dalam lukisan sang pencipta dalam bentuk nyata. Luasnya lautan, Tingginya Gunung - Gunung, semua dibalut dengan indah oleh kuasa tuhan yang maha kuasa.

Betapa beruntungnya bagi kita semua yang memiliki indera yang lengkap, itu semua bisa kita rasakan dengan baik. Bagaimana rasanya jika kita kehilangan salah satu indera kita? coba kita renungkan... bagaimana jika nikmat melihat kita diambil, bagaimana jika nikmat mendengar kita diambil, bagaimana jika nikmat merasa kita diambil?

Marilah kita bersyukur kepada Allah SWT karena kita masih diberi kenikmatan yang sangat dahsyat.