SoftSkill TOU - Tugas 3

4:40 AM
 TUGAS3  Teori Organisasi Umum  

1. Sebutkan gaya kepemimpinan yang saudara ketahui

2. Sebutkan manfaat dari organisasi informal
3. Sebutkan beberapa jenis bagan struktur organisasi

==================JAWAB===================
1. Ada 3 macam gaya kepemimpinan yang berbeda:

a. Otokrasi,mempunyai ciri-ciri:
^. Kebijjaksanaan dilakukan oleh pemimpin
^. Teknik dan langkah di dikte oleh atasan
^. Pemimpin biasanya mendikte tugas setiap anggotanya.
^. Pemimpin cenderung menjadi pribaddi dalam pujian dan kecamannya 
terhadap setiap anggota 

b. Demokratis, mempunyai ciri-ciri:
*. Semua kebijaksanaan terjadi pada kelompok diskusi dan keputusan diambil dengan dorongan dan bantuan dari pimpinan.
*. Kegiatan-kegiatan didiskusikan langkah-langkah umum untuk tujuan kelompok dibuat, dan bila dibutuhkan untuk petunjuk-petunjuk teknis pemimpin mengarahkan dua atau alternative prosedur yang dapat dipilih.
*. Para anggota bebas bekerja dengan siapa saja yang mereka pilih dan pembagian tugas ditentukan oleh kelompok
*. Pemimpin adalah obyektif atau “fact minded”.

c. Laissez Faire, mempunyai ciri-ciri:
+. Kebebasan penuh bagi keputusan kelompok atau individu dengan partisipasi minimal dari pimpinan.
+. Bahan-bahan yang bermacam-macam disediakan oleh pimpinan yang membuat orang selalu siap bila dia akan memberikan informasi pada saat ditanya.
+. Sama sekali tidak ada partisipasi dari pimpinan dalam penentuan tugas
+. Kadang-kadang memberi komentar spontan terhadap kegiatan anggota.

2. Manfaat dari Organisasi informal:
Sebab Solusi/ manfaat
Hubungan antara atasan dan bawahan berdasar kebutuhan masing-masing Sebagai pendukung tujuan organisasi
Pemimpin dipilih berdasarkan kesepakatan Sebagai alat komunikasi tambahan
Pengendalian melaui pemenuhan kebutuhan Sebagai alat pemuas kebutuhan sosial
Kurang tergantung pada pimpinan Dapat membantu manajer yang kurang mampu


3. Beberapa jenis bagan struktur organisasi :
1. Departementalisasi Menurut Fungsi
Pada pembagian ini orang yang memiliki fungsi yang terikat dikelompokkan menjadi satu. Umum terjadi pada organisasi kecil dengan sumber daya terbatas dengan produksi lini produk yang tidak banyak. Biasanya dibagi dalam bagian keuangan, pemasaran, umum, produksi, dan lain sebagainya.
2. Departementalisasi Menurut Produk / Pasar
Pada jenis departementalisasi ini orang-orang atau sumber daya yang ada dibagi ke dalam departementalisasi menurut fungsi serta dibagi juga ke dalam tiap-tiap lini produk, wilayah geografis, menurut jenis konsumen, dan lain sebagainya.
3. Departementalisasi Organisasi Matrix / Matriks
Bentut organisasi matriks marupakan gabungan dari departementalisasi menurut fungsional dan departementalisasi menurut proyek. Seorang pegawai dapat memiliki dua posisi baik secara fungsi maupun proyek sehingga otomatis akan memiliki dua atasan / komando ganda. Proyek biasanya diadakan secara tidak menentu dan sifatnya tidak tetap.

Artikel Terkait

Previous
Next Post »

COMMENT BOX EmoticonEmoticon